SPAM

Published on May 2016 | Categories: Documents | Downloads: 89 | Comments: 0 | Views: 650
of 3
Download PDF   Embed   Report

Comments

Content

SPAM
• Definisi

Spam adalah penyalahgunaan sistem pesan elektronik (termasuk media penyiaran dan sistem pengiriman digital) untuk mengirim berita iklan dan keperluan lainnya secara massal. Umumnya, spam menampilkan berita secara bertubi-tubi tanpa diminta dan sering kali tidak dikehendaki oleh penerimanya. Pada akhirnya, spam dapat menimbulkan ketidaknyamanan bagi para pengguna situs web. Orang yang menciptakan spam elektronik disebut spammers.



Dampak SPAM Kalau tidak ada dampak yang besar dari SPAM, mungkin SPAM tidak akan sepopuler sekarang. Beberapa dampak SPAM, antara lain : Waktu yang terbuang percuma. Dampak nyata yang dirasakan adalah waktu yang terbuang untuk mengidentifikasi dan membuang e-mail sampah ini. Kadang, secara tidak sengaja, e-mail bukan SPAM pun ikut terbuang, yang membuat persoalan menjadi tambah runyam.

-

Harddisk menjadi penuh. Harddisk yang penuh mengakibatkan mail server tidak dapat menerima email lainnya; bahkan membuat sistem menjadi hang.

-

Pulsa telepon dan bandwidth. Bagi pemakai e-mail yang harus dial-up ke ISP, tentunya pulsa telepon dan biaya koneksi ke ISP menjadi membengkak akibat SPAM. Bagi perusahaan yang menggunakan koneksi tetap (fixed line) berarti jalur data (bandwidth) terbuang percuma dan dapat menggangu layanan lainnya yang lebih penting.

-

Virus dan Trojan. Bahaya lainnya datang dari virus maupun program Trojan yang menyusup dalam e-mail SPAM tersebut.

-

E-mail di blok. Banyak spammer (orang yang melancarkan spam) tidak menggunakan server e-mail sendiri untuk melancarkan aksinya, tetapi menggunakan server mail orang lain. Jika konfigurasi mail server kita memperbolehkan mail relay, akan berpotensi menjadi makanan empuk bagi spammer dan menjadikan mail server kita tercatat dalam daftar mail server terlarang. Akibatnya, kita tidak dapat mengirim e-mail ke orang yang menerapkan Anti-SPAM, yang menggunakan daftar ‘mail server terlarang'.



Jenis Spam 1. Email Spam : Pengiriman pesan dalam surat elektronik yang tidak diinginkan, sering bersifat komersial, dan masuk dalam jumlah besar kepada siapa pun. 2. IM Spam : Memanfaatkan Sistem dari Instant Messenger (Yahoo Messenger, Windows Live Messenger, Skype) 3. Newsgroup Spam : Jenis spam yang sasarannya adalah usenet newsgroup 4. Mobile Phone Spam : Jenis spam melalui media Short Message Service (SMS) 5. Blog Spam : Spamming yang dilakukan pada blog, dengan mengirimkan link spam pada comment box suatu blog 6. SpamIndexing : Modifikasi halaman HTML untuk meningkatkan kesempatan mereka dalam menempatkan spam di mesin pencari dengan relevansi paling tinggi



Mengatasi Spam - Memakai antivirus yang mendukung anti spam - Memberi filter untuk spam pada router ato server email dan smacamnya - Gunakan firewall bawaan OS dan personal firewall - Aktifkan anti-relay atau non aktifkan relay sistem pada server email - Gunakan fasilitas mail filtering yang ada di Outlook Express

- Menggunakan ‘CAPTCHA’ pada blog untuk mengetahui user asli atau bot (Google Re-Captcha)

Sponsor Documents

Or use your account on DocShare.tips

Hide

Forgot your password?

Or register your new account on DocShare.tips

Hide

Lost your password? Please enter your email address. You will receive a link to create a new password.

Back to log-in

Close